Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

UGM Yogyakarta Akui Pengelolaan Keuangan Pemkot Kotamobagu


20 Agu 2017 06:17 WITA


 Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, memperlihatkan piala Anugerah Pangripta Nusantara dan piagam penghargaan yang berhasil di raih Pemkot. Perbesar

Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, memperlihatkan piala Anugerah Pangripta Nusantara dan piagam penghargaan yang berhasil di raih Pemkot.

Tatong Bara

KOTAMOBAGU– Pengelolaan keuangan daerah oleh Pemkot Kotamobagu mendapat pengakuan dari Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. Karenanya, salah satu universitas terbaik di Indonesia tersebut akan memberikan penghargaan sebagai daerah dengan peringkat kondisi keuangan daerah terbaik.

Walikota Tatong Bara diundang menghadiri Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang ke-62, serta Dies Natalies Magister Akuntansi ke-15. Penghargaan akan diserahkan Rektor UGM Abdul Halim kepada walikota pada acara Dies Natalies 7 September mendatang.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu Rio Lombone mengatakan, undangan dari UGM sudah diterima. Dalam undangan, selain menerima penghargaan dan menghadiri Dies Natalies, walikota juga akan menghadri seminar  “Pengelolaan Keuangan  Daerah: Dari WTP Menuju Pengelolaan Keuangan yang Sehat dan Transparan” yang diselenggarakan Program Magister Akuntansi Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM.

“Di dalam undangan disebutkan bahwa penghargaan ini berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Program Studi (Prodi) Magister Ekonomi FEB UGM, Pemkot Kotamobagu merupakan salah satu Pemda yang memperoleh indeks kondisi keuangan daerah terbaik regional Sulawesi,” jelas Lombone, Minggu (20/8).

Sementara itu Walikota Tatong Bara menyebut ini sebagai prestasi luar biasa. “Karena pengelolaan keuangan kita diakui sebagai terbaik di regional Sulawesi oleh salah satu kampus terbesar dan terbaik di Indonesia. Ini tentu suatu capaian luar biasa. Apresiasi atas komitmen kita menghadirkan pengelolaan keuangan yang profesional, akuntabel dan transparan,” kata Tatong kepada Kronik Totabuan. (rab)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 36 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pemkab Muba Gerak Cepat Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Kelurahan Mangun Jaya

27 Maret 2024 - 23:25 WITA

Program Mudik Gratis Pj Bupati Apriyadi untuk Warga Perantauan Full Booking

26 Maret 2024 - 22:04 WITA

Walikota Bersama Jajaran Pemkot Kotamobagu Berbagi Takjil ke Masyarakat

26 Maret 2024 - 21:01 WITA

Satlantas Polres Kotamobagu dan Dishub Lakukan Penertiban Sejumlah Parkir Liar

26 Maret 2024 - 14:40 WITA

FKUB Bolmong Resmi Dilantik, Limi: Ini Tonggak Awal Dalam Merawat Kerukunan dan Toleransi Antar Umat Beragama

25 Maret 2024 - 22:57 WITA

Hadiri Paripurna Istimewa HUT Bolmong ke-70, Bupati Limi Sampaikan Sejumlah Poin Penting

25 Maret 2024 - 22:48 WITA

Trending di Berita Bolmong