
KOTAMOBAGU– Jumat (8/12/2017) malam ini, sekira pukul 21.30 WITA, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu kembali melakukan penyerahan berita acara hasil verifikasi dugaan kegandaan dukungan pasangan bakal calon perseorangan, Jainuddin Damopolii dan Suharjo Makalalag (Jadi-Jo).
Hasil verifikasi dugaan kegandaan yang telah diserahkan kepada tim penghubung Jadi- Jo, KPU menemukan lagi 111 pendukung yang memberikan dukungan lebih dari satu kali. Dengan demikian, jumlah dukungan yang pada siang tadi sebanyak 10.109, kini tinggal menjadi 9.998 karena mengalami pengurangan.
Komisioner KPU Kotamobagu yang membidangi divisi data dan teknis, Aditya Tegela mengungkapkan, hasil verifikasi yang sudah diserahkan malam ini telah diterima pasangan calon dan pihaknya kini sudah mulai berkonsentrasi untuk tahapan selanjutnya.
“Sebelum verifikasi faktual masih ada penelitian silang antara dukungan yang ada dengan DPT dan DP4. Jika ditemukan lagi ada ketidaksesuaian, bisa saja berkurang lagi,” jelas Aditya kepada Kronik Totabuan.
“Setelah tahapan penelitian silang daftar dukungan dengan DPT dan DP4 dilakukan, kemudian verifikasi faktual di lapangan,” ujar Aditya. (vdm)