JAKARTA– MYD alias Nobu meminta maaf dan mengaku menyesal telah melakukan perbuatan mesum dengan GA alias Gisel dalam video syur 19 detik yang viral.
Penyataan itu diungkapkan Nobu usai menjalani pemeriksaan hingga 11 jam lamanya di Polda Metro Jaya, Senin 4 Januari 2021.
“Saya benar-benar menyesal, saya benar-benar minta maaf ke seluruh masyarakat Indonesia, kepada keluarga saya, kepada pihak-pihak yang terkait. Saya minta maaf untuk itu semua,” ucap Nobu di Mapolda Metro Jaya tadi malam.
Baca Juga: Tahun Ini 95 Desa di Bolmong Gelar Pilkades Serentak
Sebagai warga Negara Indonesia yang baik, Nobu menyatakan akan taat hukum dan akan berusaha kooperatif jika polisi memanggilnya lagi.
Nobu datang ke Polda Metro Jaya pukul 10.30 WIB dan baru selesai menjalani pemeriksaan pukul 21.45 WIB.
Awalnya pemeriksaan diagendakan untuk Nobu dan Gisel. Namun Gisel tidak datang dengan alasan menjemput anak dari Bali.
Gisel nanti akan diperiksa pada Jumat, 8 Januari 2021 mendatang.
Baca Juga: Pembelajaran Tatap Muka di Bolmong Segera Dilakukan
“Lagi jemput anaknya dari Bali. Pemeriksaan akan dijadwalkan kembali pada Jumat 8 Januari 2021,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus.
Baca Juga: Terungkap, Gisel yang Ajak Nobu dan Rekam Video Syur
Baik Nobu maupun Gisel, dikenakan Pasal 4 ayat 1 Jo Pasal 29 dan atau Pasal 8 jo Pasal Undang Undang nomor No. 44 tahun 2008 tentang Pornografi. (prs)