Menu

Mode Gelap

Berita Bolmong

Usai Minum Air Yang Terasa Garam Saat Debat, Suara Yasti Hilang


10 Feb 2017 05:07 WITA


 Usai Minum Air Yang Terasa Garam Saat Debat, Suara Yasti Hilang Perbesar

Masyarakat menginginkan perubahan Bolmong di tangan Yasti-Yanny
Masyarakat menginginkan perubahan Bolmong di tangan Yasti-Yanny

BOLMONG– Beredarnya rumor soal Calon Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow sedang sakit parah dan dilarikan ke rumah sakit di Singapura ternyata tidak benar. Calon Bupati nomor urut 1 ini, memberikan pernyataan jika ada hal aneh yang sempat dialaminya saat debat terakhir Selasa 7 Februari 2017 lalu.

Yasti menuturkan, air yang disediakan di meja saat debat terakhir, terasa asin seperti air laut. “Air yang saya minum terasa garam dan tiba-tiba suara saya hilang,” kata Yasti.

Yasti menceritakan, usai meminum air yang terasa garam, saat itu suaranya hilang. Tidak mungkin kata Yasti, air yang berada di mulutnya dibuang karena sudah berada di arena debat. “Memang aneh, air yang saya minum sama terasa seperti air laut,” ujarnya.

Namun kondisi itu tidak berlangsung lama. Yasti menceritakan jika suaranya muncul ketika usai sholat Subuh.

“Alhamdulillah, berkat Shalat, Dzikir, Mengaji dan berdoa, Allah SWT memberikan pertolongan dan perlindungan,” kata mantan anggota DPR RI dua periode ini.

Suaranya saat ini sudah normal seperti biasa bahkan sudah bisa bernyani. Ia juga mengaku Rabu kemarin bertemu dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh di Manado. Dan pada Kamis tadi malam Yasti dan pasangannya Yanny menerima kunjungan warga Desa Langagon.

Menurut Ketua Tim Pemenangan Kamran Mochtar, Yasti dan Yanny saat menerima kunjungan warga Langagon itu, dalam kondisi sehat wal afiat. “Tidak ada yang terjadi kepada Ibu Yasti seperti yang diberitakan itu,” ujar Kamran.

Ia menegaskan pihaknya akan mengambil jalur hukum dan memproses penyebar fitnah atau berita hoax tersebut. “Kita sudah bicarakan dengan ibu Yasti, ini akan kita proses hukum,” tutup Kamran. (ahr)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Raih Nilai Tertinggi se-Sulut, Kotamobagu Sabet Penghargaan Kota Peduli HAM 2023

11 Desember 2023 - 14:21 WITA

Anne Juniarti Roseno Resmi Nahkodai KORMI Boltim

11 Desember 2023 - 13:57 WITA

BREAKING NEWS! Tahlis Gallang Resmi Dilantik Sebagai Kadis Koperasi dan UKM Provinsi Sulut

11 Desember 2023 - 11:55 WITA

Meriahkan KPU Run 2023, Kokot Runners Turut Sosialisasikan Pemilu 14 Februari 2024

10 Desember 2023 - 22:54 WITA

Ady- Finda Terpilih Ketua dan Sekretaris AMSI Sulut

10 Desember 2023 - 17:23 WITA

Pemkot Kotamobagu Lakukan Sosialisasi Terkait Penertiban Pedagang di Area Eks Bioskop Palapa

10 Desember 2023 - 14:37 WITA

Trending di Berita Daerah