Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Walikota Tatong Bara Terima Kunjungan Kerja Bupati Boltim


24 Jul 2023 21:30 WITA


 Walikota Tatong Bara Terima Kunjungan Kerja Bupati Boltim Perbesar

KRONIK TOTABUAN – Wali kota, Tatong Bara menerima kunjungan kerja Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto, S.Sos. M.Si dan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Senin, 24 Juli 2023.

Wali Kota Kotamobagu dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada Bupati dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang berkenan melaksanakan kunjungan kerja di Kota Kotamobagu.

“Terima kasih banyak, Syukur Moanto’, kepada Bupati beserta seluruh jajaran yang telah melaksanakan kunjungan kerja di Kota Kotamobagu, dan kami sambut dalam bahasa adat, “Dega Niondon Komintan, Insya Allah dengan silaturahmi ini akan membangkitkan semangat kita untuk berkontribusi positif, berkontribusi nyata terhadap kemajuan daerah yang kita cintai ini,” ujar Wali Kota.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur menyampaikan bahwa tujuan dari kunjungan kerja tersebut adalah untuk bersilaturahmi dengan jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu sekaligus membicarakan berbagai hal terkait dengan berbagai kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur dan Kota Kotamobagu.

“Kunjungan kerja ini penting karena selain bersilaturahmi dengan Pemerintah Kota Kotambagu, juga menindaklanjuti kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur dan Pemerintah Kota Kotamobagu,” ujarnya

Kegiatan kunjungan kerja yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Wali Kota tersebut, juga dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Bolmong Timur, Dr. Ir J. Sonny Warokka, para Asisten, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Bolaang Mongondow Timur dan Kota Kotamobagu, serta Camat Lurah dan Sangadi di Kota Kotamobagu dan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. (*Rto)

Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Penjabat Walikota Kotamobagu Hadiri Paripurna Penyampaian KUPA-PPAS Tahun Anggaran 2023

27 September 2023 - 09:53 WITA

Kedatangan Penjabat Walikota Disambut Masyarakat Kotamobagu, Asripan Sampaikan Hal Ini

26 September 2023 - 22:42 WITA

Sambut Kunjungan Tim Penilai TP-PKK Provinsi Sulut, Ini Penyampaian Seska Ervina Budiman

26 September 2023 - 21:31 WITA

Ini Pesan Gubernur Olly Dondokambey Saat Lantik Penjabat Walikota Kotamobagu

25 September 2023 - 16:05 WITA

Penegasan Gubernur Olly Dondokambey: Tiap Tiga Bulan Penjabat Walikota dan Bupati Dievaluasi

25 September 2023 - 13:12 WITA

Gubernur Olly Dondokambey Peluang Gantikan Tjahjo Kumolo

Wawali Nayodo Koerniawan Ikuti Prosesi Adat Poponagan Kon Komalig Mointok

24 September 2023 - 17:24 WITA

Trending di Berita Daerah