Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan, memantau aktivitas di Pasar Serasi, Sabtu (29/9/2018), pukul 05.30 Wita. Wakil Walikota yang baru dilantik lima hari lalu ini melihat langsung aktivitas pedagang, infrastruktur yang ada di pasar tersebut, serta mendengarkan langsung keluhan pedagang dan pembeli.
Kebersihan dan arus lalu lintas di kompleks pasar juga tak luput dari pemantauan.

Nayodo tak sendiri turun ke pasar. Dia mengajak serta Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop & UKM) Herman Aray, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sahaya Mokoginta, serta Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Nasi Paputungan.

Nayodo mengatakan, ke depan Pemerintah Daerah akan melakukan penataan Pasar Serasi.
“Termasuk meningkatkan berbagai fasilitas penunjang. Sehingga diharapkan para pedagang maupun pembeli yang beraktivitas di pasar akan merasa lebih nyaman lagi,” ujarnya.

Kepada Satpol PP dan Dishub yang bertugas di Pasar Serasi setiap harinya, Nayodo meminta agar lebih meningkatkan lagi kinerja berkaitan dengan ketertiban pedagang dan kelancaran arus lalu lintas.

“Atur pedagang supaya tertib, tidak ada yang berjualan di badan jalan. Arus lalu lintas dari Pasar Serasi sampai 23 Maret, harus selalu dikontrol agar tidak semrawut. Tapi saya tegaskan, atur dengan santun jangan dengan cara-cara kekerasan,” pungkasnya. (adv)




