MANADO– Cuaca buruk mengakibatkan ombak besar di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Minggu (17/1/2021).
Selain banjir dan tanah longsor, masyarakat juga wajib mewaspadai air laut yang mulai meluap sampai ke badan jalan, terutama di kawasan Boulevard on Business (BOB).
Sejak sore hingga malam ini, ombak besar terjadi. Sepanjang jalan Piere Tendean, air laut dari ombak tinggi sampai menggenangi badan jalan.
Baca Juga: Korban Tewas karena Longsor di Manado 6 Orang
Bahkan di kawasan pusat perbelanjaan, mall Manado Town Square, parkiran belakang digenangi air.
Di bagian Mantos 2, air bahkan sampai masuk sampai ke dalam mall.
Baca Juga: Tiga Warga Tewas Tertimbun Longsor di Manado
Dari video yang banyak beredar di media sosial, kondisi air di sekitaran Mantos sudah seperti banjir karena ketinggi air mencapai lutut orang dewasa.
Di kawasan Megamas juga demikian. Sejumlah kendaraan tampak terjebak di parkiran dan terus menerus terkena hantaman air laut.
“Semoga kendaan tidak memburuk, banyak-banyak berdoa. Semoga malam ini dan seterusnya cuaca sudah normal lagi,” ujar Wiwin Manoppo, salah satu pengunjung Mantos.
Berikut ini video yang ramai dibagikan warga di media sosial terkait dengan kondisi saat ombak besar menerjang di sekitar pusat perbelanjaan, Mantos.