Menu

Mode Gelap

Berita Bolmong

Minsel dan Boltim Kirim Bantuan, 25 Unit Ambulans Disiagakan di Bakan


1 Mar 2019 17:27 WITA


 Minsel dan Boltim Kirim Bantuan, 25 Unit Ambulans Disiagakan di Bakan Perbesar

BOLMONG– Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), dan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) mengirimkan bantuan peralatan dan tenaga medis, untuk bantuan penanganan evakuasi korban ambruknya tambang emas liar di Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).

Tim dari dua daerah ini tiba bersamaan sekira pukul 16.30 WITA dan disambut tim dari BPBD dan Dinas Kesehatan Bolmong.

Sekertaris Dinas Kesehatan Minsel, Rein Koleangan, saat tiba di Posko Bantuan yang didirikan Pemkab Bolmong pada jalan masuk lokasi, langsung melapor.

“Kami dari minsel, baru tiba dan langsung melapor ke posko,” kata Rein, Jumat (1/3/2019).

Dia menambahkan, bantuan kesehatan dari Minsel terdiri dari ambulans 3 unit, 15 orang tenaga medis, masker dan sarung tangan.

Selanjutnya kata Rein, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan dan Pemkab Bolmong.

Tim medis dari Boltim dan Minsel ikut bergabung untuk membantu proses evakuasi.

 

Sementara itu, Ketua Tim medis dari Kabupaten Boltim, Rocky Aditya Hundo, juga langsung melapor di Posko saat tiba di Desa Bakan.

“Dari Boltim tenaga kesehatan 5 orang, ambulans 2 unit dan bantuan medis lainya,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Bolmong, Sahara Albugis mengatakan, sampai saat ini sudah ada 25 ambulans yang standby di lokasi.

“Kami akan terus melakukan koordinasi. Ambulans sudah 25 unit,” tandasnya. (ahr)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bersama Forkopimda, Jusnan Sidak Pasar Pastikan Harga Bapok Stabil Jelang Pengucapan di Dumoga Raya

20 Agustus 2024 - 11:38 WITA

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI, Himpunan Nelayan BMR Gelar Berbagai Perlombaan

19 Agustus 2024 - 11:36 WITA

Pemkab Bolmong Rayakan Kemerdekaan RI Dengan Sakral dan Penuh Khidmat

17 Agustus 2024 - 23:15 WITA

Merah Putih Berhasil Dikibarkan di Langit Bolmong

17 Agustus 2024 - 09:58 WITA

Jelang HUT RI Ke-79, DPRD Bolmong Gelar Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi

16 Agustus 2024 - 21:34 WITA

Dikukuhkan Pj Bupati Jusnan Mokoginta, 36 Anggota Paskibraka Bolmong Siap Bertugas

15 Agustus 2024 - 17:52 WITA

Trending di Berita Bolmong