Menu

Mode Gelap

Berita Bolsel

Sehari 5 Kendaraan Angkut Pasir Pantai Desa Tabilaa


2 Sep 2020 11:19 WITA


 Sehari 5 Kendaraan Angkut Pasir Pantai Desa Tabilaa Perbesar

BOLSEL – Warga Desa Tabilaa, Kecamatan Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), resah dengan aktifitas pengambilan pasir pantai yang tak memiliki ijin, dilakukan oleh sejumlah oknum.

Bunga (nama yang disamarkan), salah satu warga Desa Tabilaa mengatakan, mobil pick up yang selalu mengambil material pasir di pantai Tabilaa dalam sehari bisa mencapai 5 unit.

“Banyak kendaraan yang masuk ke sini. Dalam sehari sampai lima kendaraan yang memangkat pasir pantai. Bahkan, adakalanya lebih dari lima,” ucapnya kepada wartawan saat ditemui di kediamanya, Selasa (1/09/2020).

Sangadi (Kepala Desa) Tabilaa, Erwin Ali, menuturkan, pihak desa sudah melakukan pemagaran tempat jalan masuk dan keluar kendaraan mengambil material pasir pantai tersebut.

“Belum lama ini kita sudah memagar tempat tersebut. Namun, pagar yang dibuat malah dirusakan. Kami sudah melakukan segalah upaya, agar tidak ada lagi yang mengambil pasir ditempat tersebut,” jelasnya.

Erwin menegaskan, warga Desa Tabilaa tidak pernah mengambil pasir di pantai. Justeru kebanyakan orang-orang dari luar yang datang.

“Jadi, tidak ada warga disini  yang mengambil pasir pantai. Kebanyakan, orang-orang luar. Ada masyarakat yang melapor dan langsung kami cek di pantai,” tutupnya. (wdm/ahr)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Peduli Korban Banjir dan Tanah Longsor, PWI Bolsel Salurkan Bantuan di Kecamatan Pinolosian Bersatu

18 Agustus 2024 - 16:37 WITA

Pemda Bolsel Salur Bantuan ke Warga Terdampak Banjir dan Tanah Longsor di Dua Kecamatan

17 Agustus 2024 - 20:33 WITA

Bupati Bolsel Irup Upacara HUT ke-79 RI

17 Agustus 2024 - 19:29 WITA

Wabup Bolsel Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Kecamatan Pinteng dan Pintim

16 Agustus 2024 - 11:41 WITA

Bupati Bolsel Kukuhkan 33 Paskibraka 2024

15 Agustus 2024 - 22:34 WITA

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Wilayah Bolsel Banjir dan Longsor

14 Agustus 2024 - 08:12 WITA

Trending di Berita Bolsel