JAKARTA – Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan, bahwa wanita lebih nyaman membicarakan seks dengan teman dibandingkan pada pasangan. Salah satunya membicarakan jumlah pria yang pernah mengajak kencan.
Dilansir dari Daily Mail, salah satu produk kesehatan vagiana, Balance Active melakukan penelitian dengan melibatkan banyak wanita yang bertujuan untuk mengetahui seberapa terbukanya wanita jika diminta jujur perihal seks.
Hasilnya, 38% wanita mengaku sering berhubungan seks dan memberitahu teman terdekat mereka jika ingin melakukan petualangan baru. Tiga dari tujuh wanita juga membicarakan tempat favorit bercinta mereka. Selain itu, 33% wanita akan memberitahu sahabat mereka telah tidur dengan atasannya.
Brand ambassador Balance Active, Dr Dawn Harper menjelaskan, pada dasarnya wanita suka bicara dan tidak pernah kehabisan topik pembicaraan. Namun, penolakan yang diterima wanita ketika terbuka dengan pasangan membuat mereka menjadi malu. (sdn/rez)
sumber: sindonews.com