Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Proyek Kubah MRBM Belum Rampung


27 Des 2016 12:03 WITA


 Proyek Kubah MRBM Belum Rampung Perbesar

Kubah Masjid Raya Baitul Makmur Kotamobagu
Kubah Masjid Raya Baitul Makmur Kotamobagu

KOTAMOBAGU- Waktu pengerjaan proyek lanjutan pembangunan Masjid Raya Baitul Makmur (MRBM) Kotamobagu segera berakhir 29 Desember, sesuai dengan dokumen kontrak. Pantauan kroniktototabuan.com, Selasa (27/12), pembuatan empat kubah kecil dan kuba besar oleh PT Lumbung Berkat Indonesia (LBI) belum sepenuhnya rampung. Para pekerja masih dalam penyelesaian pemasangan enamel kubah besar.

“Kita akan lihat realisasinya sampai batas akhir kontrak. Kalau di atas 90% akan diberikan perpanjangan waktu. Tapi sampai hari ini belum ada pengajuan (penambahan waktu pengerjaan) dari mereka,” kata Pejabat Pengguna Anggaran (PPA), Adin Mantali.

Ia mengungkapkan, Rabu (28/12) esok, pihaknya akan mengevaluasi progress pengerjaan proyek berbanderol lebih dari Rp16 miliar itu. “Tapi realisasi sampai pekan lalu sudah hampir 91%. Saat ini mereka tinggal menyelesaikan pemasangan enamel pada kubah induk (besar),” katanya.

Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu kembali mengalokasikan anggaran lanjutan pembangunan MRBM pada APBD 2017. Anggaran yang disiapkan mencapai Rp19 miliar untuk pembangunan fisik bangunan bagian dalam masjid. (rez)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pimpin Apel Kerja Pascalebaran, Ini Pesan Bupati Bolsel untuk ASN

16 April 2024 - 12:27 WITA

Tiga Periode di DPRD Saatnya Meiddy Makalalag Maju Calon Walikota Kotamobagu

7 April 2024 - 10:51 WITA

Bersama Forkopimda, Pj Walikota Kotamobagu Tinjau Kegiatan Monuntul

7 April 2024 - 09:30 WITA

BRI Kanca Kotamobagu Salurkan Bingkisan Kepada Pekerja Dasar dan Purnatugas BRI

3 April 2024 - 22:34 WITA

Pj Walikota Buka Musrenbang Penyusunan RKPD Kotamobagu Tahun 2025 dan RPJPD 2025-2045

3 April 2024 - 19:08 WITA

Bersama Forkopimda, Pj Walikota Kotamobagu Tinjau Pasar Senggol di Kelurahan Gogagoman

3 April 2024 - 19:00 WITA

Trending di Berita Daerah