
LOLAK – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa (3/1), belum melaksanakan apel perdana bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di halaman Kantor yang berada di Desa Lalow, Kecamatan Lolak.
Pantauan, setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menggelar apel di Kantor masing-masing. “Mungkin karena belum ada Penjabat Bupati jadi apel perdana belum dilaksanakan,” ujar salah satu ASN di Sekertariat Daerah (Setda) Bolmong.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Zainudin Paputungan, membenarkan. “Iya, Pak Bupati masih di manado dalam rangka mengikuti pengukuhan. Jadi kemungkinan besar apel perdana dilaksanakan esok (Rabu 4 Januari),” kata Zainudin.
Menurutnya, bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tak mengikuti apel perdana, akan diberikan sangsi. “Pasti diberikan sangsi. Bisa berupa sangsi pemotongan TPP, diberikan surat teguran dan membuat surat pernyataan,” tegasnya. (ahr)