Menu

Mode Gelap

Berita Hukum

Anak Tiga Tahun Nyaris Diculik di Matali


20 Mar 2017 12:10 WITA


 Anak Tiga Tahun Nyaris Diculik di Matali Perbesar

Herlina Mondo menggendong bayinya saat melapor ke Polres Bolmong
Herlina Mondo menggendong anaknya saat melapor ke Polres Bolmong. (ist)

KOTAMOBAGU– Para orang tua di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR) harus mengawasi dan menjaga anaknya. Pasalnya, kabar beredarnya sindikat penculik anak bukan hoax atau palsu. Al David Lantong, 3, putra dari Herlina Mondo, warga Desa Poyowa Besar, Kecamatan Kotamobagu Selatan, nyaris jadi korban penculikan. Peristiwa itu terjadi, Senin (20/3), sekira pukul 15.00 Wita di perkebunan Matali.

Peristiwa itu langsung dilaporkan Herlina ke Polres Bolmong sekira pukul 16.00 Wita. Herlina membawa serta anaknya saat melapor ke polisi. Di polisi Herlina mengatakan, dia dan anaknya berada di perkebunan Matali yang berada di pinggir jalan raya Bubak. Tanpa diduga tiba-tiba datang seorang pria tak dikenal langsung meraih anaknya untuk dibawa.

“Saya kaget pelaku datang dan ingin merampas anak yang saat itu saya gendong. Katanya mau pinjam dulu anak saya,” tutur Herlina.

Sempat terjadi tarik menarik antara dirinya dan pelaku. Pelaku ngotot merampas anak yang dia gendong, sementara dia sekuat tenaga mempertahankannya. “Saya teriak- teriak minta tolong. Dengar begitu pelaku langsung melarikan diri naik kendaraan. Saya berharap polisi bisa mengungkap dan menangkap pelaku. Terus terang kalau ingat kejadi tadi, saya jadi takut,” ujar Herlina.

Kasat Reskrim Polres Bolmong, AKP Hany Lukas dikonfirmasi mengatakan, pihaknya langsung menindaklajuti laporan korban dengan melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus ini agar jelas. Apalagi kata Lukas, saat ini isu penculikan anak memang sedang marak di tengah masyarakat. Baik melalui media massa maupun media sosial.

“Kami akan dalami soal motif pelaku melakukan percobaan penculikan ini,” ujar Lukas. (rez)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 47 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Unit Resmob Polres Kotamobagu Amankan SG Terduga Kasus Curanmor di Lorong Kembang

18 April 2024 - 12:45 WITA

Ditahan Kejati Gorontalo karena Korupsi, Ini Riwayat Pendidikan, Organisasi dan Pekerjaan Hamim Pou

17 April 2024 - 16:25 WITA

Anton Wijaya DPO Kasus Curanmor Ditangkap Polsek Babat Toman

17 April 2024 - 14:46 WITA

Polsek Sungai Lilin Sidak ke SPBU, Pastikan Tidak Ada Kecurangan

31 Maret 2024 - 04:52 WITA

Polres Muba Amankan Tersangka  Kasus Kebakaran Penyulingan Minyak di Babat Toman

29 Maret 2024 - 03:58 WITA

Polres Muba Tangkap Pemilik Sumur Minyak Ilegal yang Terbakar

20 Maret 2024 - 17:33 WITA

Trending di Berita Daerah