Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Sukseskan Program Kesehatan, UPTD Puskesmas Upai Jalin Kerjasama Lintas Sektor


31 Mei 2023 09:55 WITA


 Sukseskan Program Kesehatan, UPTD Puskesmas Upai Jalin Kerjasama Lintas Sektor Perbesar

KRONIK TOTABUAN – Kepala UPTD Puskesmas Upai, Ria Prasari Paputungan menjelaskan bahwa kegiatan Lokakarya mini merupakan salah satu ruang untuk melakukan evaluasi sejumlah program yang tengah dilaksanakan pihaknya.

“Jadi untuk lokakarya mini lintas sektor adalah ranahnya kami untuk mengevaluasi program dengan pelayanan secara bertahap setiap triwulan jadi dalam setahun kegiatan ini empat kali dilaksanakan,”ujar Ria Prasari.

Dirinya juga menambahkan bahwa dalam menggelar lokakrya seperti ini pihaknya mengundang sejumlah pihak dari lintas sektor yang menjadi mitra kerja.

“Peserta yang diundang dalam kegiatan seperti ini terdiri dari berbagai lintas sektor tingkat kecamatan mulai dari camat hingga tingkat paling bawah di wilayah, termasuk sekolah-sekolah yang menjadi mitra kerja kami, supaya kalau masih ada program yang belum tercapai maka lewat kegiatan seperti ini akan menjadi pembahasan hingga mencari solusi apa yang bisa dilakukan,” jelasnya.

Ria juga mengeatakan untuk berbagai program di triwulan berikutnya pihaknya sudah tidak bekerja sendiri, akan tetapi sudah bekerjasama dengan berbagai pihak.

“Untuk program-program di triwulan berikutnya kami sudah tidak bekerja sendiri tapi sudah ada kerja sama dengan lintas sektor sehingga dalam peran capaiannya akan meningkat di triwulan selanjutnya,” pungkasnya.(Retho)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 92 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Heboh! Belasan Ribu Pendukung Arak Meiddy Makalalag dan Syarif Mokodongan Keliling Kotamobagu

23 Agustus 2024 - 20:43 WITA

Nasdem dan PPP Resmi Usung Meiddy- Syarif di Pilwako Kotamobagu

22 Agustus 2024 - 12:04 WITA

Bersama Forkopimda, Jusnan Sidak Pasar Pastikan Harga Bapok Stabil Jelang Pengucapan di Dumoga Raya

20 Agustus 2024 - 11:38 WITA

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI, Himpunan Nelayan BMR Gelar Berbagai Perlombaan

19 Agustus 2024 - 11:36 WITA

Peduli Korban Banjir dan Tanah Longsor, PWI Bolsel Salurkan Bantuan di Kecamatan Pinolosian Bersatu

18 Agustus 2024 - 16:37 WITA

Bersama Forkopimda, Pj. Walikota Kotamobagu Hadiri Malam Resepsi Kenegaraan HUT RI ke-79

18 Agustus 2024 - 13:02 WITA

Trending di Berita Daerah