KRONIK TOTABUAN – Walikota Kotamobagu, Tatong Bara mengungkapkan akan menggelar pelantikan sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah hasil seleksi jabatan beberapa waktu lalu.
“Nama-nama calon pejabat sudah dikantongi dan tinggal dilantik,” ungkap Tatong, Senin (24/5/2021).
Baca Juga: Upacara HUT ke-14 Kota Kotamobagu Sarat Protokol Kesehatan
Tatong mengungkapkan, untuk jadwal pelantikan, pihaknya masih menunggu persetujuan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey.
“Hal ini dikarenakan ada beberapa jabatan yang harus dikonsultasikan dan mendapatkan persetujuan Pak Gubernur. Insya Allah pelantikan akan digelar pekan ini,” pungkasnya.(Retho)