KRONIK TOTABUAN – Bupati Bolaang Mongondow, Yasti Soepredjo Mokoagow, menyerahkan duplikat bendera merah putih kepada Paskibraka yang akan bertugas di upacara HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Selasa 17 Agustus 2021 besok.
Bupti Yasti menyerahkan duplikat bendera merah putih pada upacara penyerahan duplikat bendera merah putih di Rumah Dinas Bupati Bolmong, Kecamatan Lolak, Senin (16/8/2021).
Duplikat merah putih itu diserahkan kepada Paskibraka untuk disemayamkan di Kantor Bupati sebelum dikibarkan besok pada puncak detik-detik HUT ke-76 Proklamasi Kemerdekaan RI.
Baca Juga: Yasti Kukuhkan 36 Paskibraka Bolmong

Penyerahan duplikat bendera merah putih tersebut turut disaksikan oleh para Kepala OPD lingkup Pemkab Bolmong.
Kegiatan tersebut berlangsung tertib dan lancar serta mengikuti protokol kesehatan ketat. (len)