KOTAMOBAGU– Feasibility Study (FS) proyek pembangunan jalan lingkar (ring road) Kotamobagu masih akan direview oleh Balai Jalan Wilayah XV Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Dengan demikian, pengukuran lahan yang sedang dilakukan di lapangan masih harus dihentikan oleh Tim Teknis Pemkot Kotamobagu.
“Permintaan BPJN seperti itu. Makanya proses pendataan di lapangan sementara ditunda dulu menunggu setelah presentasi FS selesai,” kata anggota Tim Teknis, Imran Amon.
Menurut Imran, verfikasi dan penelitian FS membutuhkan waktu cukup panjang.
” Hasil peninjauan BPJN nantinya akan dipresentasikan langsung kepada tiga daerah. Berbagai data dalam pelaksanaa proyek akan dipresentasikan,” ucapnya.
Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kotamobagu, Sande Dodo, meyakini review FS oleh BPJN tidak akan mengalami kendala dan pembangunan ring road bisa direalisasikan sesuai harapa pemerintah dan masyarakat Kotamobagu. (bto)