Menu

Mode Gelap

Berita Bolmong

Dinkes Bolmong Tunggu Kabar Vaksin Covid-19 dari Kemenkes


25 Nov 2020 11:11 WITA


 Dinkes Bolmong Tunggu Kabar Vaksin Covid-19 dari Kemenkes Perbesar

BOLMONG– 1 juta dosis vaksin Covid-19 dikabarkan akan didisitribusikan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Alur pendistribusian dimulai dari pusat sampai ke daerah.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolaang Mongondow (Bolmong) Erman Paputungan menyebut kabar itu menggembirakan untuk semua masyarakat Indonesia.

“Kita di daerah tinggal menunggu petunjuk teknis serta informasi lebih lanjut dari pemerintah pusat terkait langkah selanjutnya seperti apa,” ujar Erman.

Erman mengatakan, vaksin Covid-19 yang bakal disebar pemerintah pusat tersebut dipastikan akan diuji klinis terlebih dahulu sebagaimana standar posedur, serta melewati semua tahapan mengenai kehalalan.

Advertisements
Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Utara

“Kita serahkan semua kepada pemerintah pusat. Intinya vaksin tersebut pasti akan melewati uji klinis dan beberapa tahapan terlebih dahulu. Kalaupun ada efek samping, semua jenis obat maupun vaksin memang seperti itu,” kata Erman.

Erman mengakui, pihaknya masih menunggu seperti apa bagian yang akan dilakukan oleh pemerintah daerah, terlebih soal pendistribusian dan kelompok usia yang akan diberikan vaksin Covid-19 tersebut. (len)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Operasi Keselamatan Musi 2025 di Hari Valentine, Kapolres Muba bagikan Cokelat

14 Februari 2025 - 15:39 WITA

Pemkab Muba Sambut Kunjungan Danrem 044 Gapo, Makan Malam Dihadiri Bupati Terpilih

13 Februari 2025 - 15:05 WITA

Workshop Mendongeng di Muba Disambut Antusias, 662 Peserta Terlibat Aktif

12 Februari 2025 - 17:00 WITA

Komitmen Jalankan Tupoksi, Dinkominfo Muba Lakukan Penandatanganan Pakta Integritas 2025

11 Februari 2025 - 09:18 WITA

Pemkab Sambut Hangat IKA Muba Kabupaten OKU, Bahas Silaturahmi dan Program Makan Bergizi Gratis

10 Februari 2025 - 14:40 WITA

Proyek Lapangan Tenis Bermasalah, Kejari Kotamobagu Akan Turun Tangan

10 Februari 2025 - 13:32 WITA

Trending di Berita Daerah