JAKARTA – Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjend) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Irvan Basri mengatakan, himbauan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey yang meminta penyatuan KNPI Sulut, layak didukung dan dilaksanakan oleh DPD KNPI semua daerah yang ada di Sulut. “Pak Gub telah menegaskan, penyatuan KNPI Sulut layak didukung,” kata Irvan.
Menurut Ibas, sapaan akrab Irvan Basri, kekuatan pemuda akan menopang pembanguan daerah Sulut. “Persatuan Pemuda adalah utama. Agar bisa menjadi konsentrasi kekuatan gerak menopang pembangunan di seluruh wilayah Sulawesi Utara,” ujarnya.
Ibas menambahkan, terkait perbedaan yang ada, tentu saja selalu ada jalan membangun mufakat dan jalan keluar menyelesaikan setiap masalah yang ada. “Jangan ada dualisme di Sulut. KNPI harus menyatu topang pembangunan di Sulut,” harapnya.
Dia meminta semua DPD KNPI di Sulut menyatukan dukungan kepada Rio Dondokambey. “Saya meminta KNPI Sulut menyatu, Rio layak didukung,” tegasnya.
Seperti diketahui, dukungan terhadap Rio Dondokambey untuk maju sebagai Ketua DPD I KNPI Sulut yang akan digelar pada 26-27 November 2019, terus menguat. Bahkan beberapa DPD telah menyatakan dukungan kepada Rio Dondokambey.
Sebelumnya, Gubernur Sulut Olly Dondokambey telah menegaskan kembali, untuk kepengurusan DPD KNPI di Sulut harus tetap bersatu. “Saya mau tegaskan kembali kepengurusan KNPI di daerah Sulut semua harus bersatu. Mana yang sah tentunya akan menerima hibah dari Gubernur,” kata Olly kepada wartawan di Kantor Dinas PUPR, Rabu (20/11/2019).
Gubernur Olly pun mengatakan, DPD KNPI sudah melapor persiapan Musda KNPI Sulut. “Jadi saya sampaikan pesan kepada pengurus bahwa mana yang sah, Gubernur kasih dana hibah. Intinya kepengurusan tersebut ada legalitas dari Kemenkumhan,” tegas Gubernur. (ahr)