Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Tahun Ini Satu Capas Kotamobagu Berhasil Ke Tingkat Nasional


29 Mar 2021 18:13 WITA


 Anas Tungkagi Perbesar

Anas Tungkagi

KOTAMOBAGU – Salah satu Calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kotamobagu lulus menjadi Calon Paskibra (Capas) tingkat Nasional.

Setelah sebelumnya  diputuskan 12 siswa untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Provinsi.

Hal ini sebagaimana dikatakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kotamobagu, Anas Tungkagi, Senin (29/3/2021).

Baca Juga: ASN Hingga Wartawan di Kotamobagu Terima Dosis Kedua Vaksin Sinovac

“Sudah dilakukan seleksi Capas yang menjadi utusan Kotamobagu ke tingkat Provinsi Sulut sebanyak 18 siswa,” ujar Anas.

Anas mengatakan bahwa dari total 18 siswa itu, 6 di antaranya memilih untuk tidak mengikuti tahap seleksi selanjutnya.

“Hanya 12 Capas yang ikut dan pada seleksi tersebut telah diputuskan 2 siswa unggul dalam seleksi, atas nama Cinta Aulya Princes Mokoginta asal SMA Katolik dan Reza Abizard Manggo asal MAN 1 Kotamobagu untuk kembali mengikuti seleksi di tingkat Provinsi untuk menjadi Capas Nasional,” jelasnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa sejak pekan lalu telah diumumkan Capas asal Kotamobagu atas nama Aulya Princes Mokoginta berhasil menjadi Capas Nasional, mewakili Provinsi Sulawesi Utara.

“Tentunya atas nama Pemerintah Kotamobagu kami sangat berbangga atas prestasi siswa yang bisa bersaing hingga menjadi Capas Nasional,” tandasnya.(bto)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Tiga Periode di DPRD Saatnya Meiddy Makalalag Maju Calon Walikota Kotamobagu

7 April 2024 - 10:51 WITA

Bersama Forkopimda, Pj Walikota Kotamobagu Tinjau Kegiatan Monuntul

7 April 2024 - 09:30 WITA

BRI Kanca Kotamobagu Salurkan Bingkisan Kepada Pekerja Dasar dan Purnatugas BRI

3 April 2024 - 22:34 WITA

Pj Walikota Buka Musrenbang Penyusunan RKPD Kotamobagu Tahun 2025 dan RPJPD 2025-2045

3 April 2024 - 19:08 WITA

Bersama Forkopimda, Pj Walikota Kotamobagu Tinjau Pasar Senggol di Kelurahan Gogagoman

3 April 2024 - 19:00 WITA

Ini Besaran Target PAD Pemkot Kotamobagu Tahun 2024

2 April 2024 - 21:22 WITA

Trending di Berita Daerah