Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Pekan Depan Tatong Gelar Roling Lagi


25 Jul 2017 01:56 WITA


 Pelantikan sejumlah pejabat di Aula Pemkot Kotamobagu, Senin (24/7). Perbesar

Pelantikan sejumlah pejabat di Aula Pemkot Kotamobagu, Senin (24/7).

Pelantikan sejumlah pejabat di Aula Pemkot Kotamobagu, Senin (24/7).

KOTAMOBAGU–  Setelah menggelar roling pejabat, Senin (24/7) kemarin, Walikota Tatong Bara masih merencanakan roling tahap dua. Rencananya pekan depan akan digelar. Menariknya, roling tahap dua nanti akan banyak pejabat yang digeser bahkan diganti.

Informasi diperoleh menyebutkan, roling tahap dua nanti menyasar beberapa kepala dinas dan badan, sekretaris dinas dan badan, kepala bidang, hingga kepala sekolah.

“Sementara disusun formasinya oleh tim Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Walikota sudah perintahkan dan berharap segera digelar,” ujar sumber resmi kroniktotabuan.com yang juga kerabat dekat walikota, Selasa (25/7).

Sumber mengatakan, roling tahap dua digenjot karena walikota menilai masih ada pejabat yang tidak maksimal menjalankan tugasnya. “Itu yang ditekankan walikota,” ujarnya.

Sebelumnya Walikota Tatong Bara menyebut, roling pejabat di lingkungan Pemkot Kotamobagu merupakan hal wajar dengan pertimbangan utama maksmalisasi pelayanan kepada masyarakat.

“Kalau roling digelar, semata-mata agar apa yang menjadi tujuan utama pemerintah yaitu pelayanan dan pembangunan berjalan sesuai perencanaan. Karena masyarakat menantikan hasil kerja pemerintah, bukan yang lan,” tegas Tatong. (rab)

Komentari
Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Heboh! Belasan Ribu Pendukung Arak Meiddy Makalalag dan Syarif Mokodongan Keliling Kotamobagu

23 Agustus 2024 - 20:43 WITA

Nasdem dan PPP Resmi Usung Meiddy- Syarif di Pilwako Kotamobagu

22 Agustus 2024 - 12:04 WITA

Bersama Forkopimda, Jusnan Sidak Pasar Pastikan Harga Bapok Stabil Jelang Pengucapan di Dumoga Raya

20 Agustus 2024 - 11:38 WITA

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI, Himpunan Nelayan BMR Gelar Berbagai Perlombaan

19 Agustus 2024 - 11:36 WITA

Peduli Korban Banjir dan Tanah Longsor, PWI Bolsel Salurkan Bantuan di Kecamatan Pinolosian Bersatu

18 Agustus 2024 - 16:37 WITA

Bersama Forkopimda, Pj. Walikota Kotamobagu Hadiri Malam Resepsi Kenegaraan HUT RI ke-79

18 Agustus 2024 - 13:02 WITA

Trending di Berita Daerah