
BOLMONG– Proses serah terima jabatan Bupati Kabupaten Bolaang Mongodow dari Penjabat Adrianus Nixon Watung kepada Bupati Definitif, Yasti Soepredjo Mokoagow, Selasa (23/05), bertempat di ruangan Paripurna DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah), berjalan sukses.
Dihadiri Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah), PPD (Pimpinan Perangkat Daerah) Kepala Desa, Anggota DPR RI, DPRD Bolmong, mantan Bupati Sitaro Idrus Mokodompit, mantan Bupati Bolmong Salihi Mokodongan dan ASN (Aparatur Sipil Negara). Paripirna dimulai sejak pukul 12.30 Wita.
Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow saat menyampaikan sambutan menegaskan, akan melakukan evaluasi terhadap program kerja. “Kita akan lakukan evaluasi program kerja,” kata Yasti.
Selain itu, Yasti juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Provinsi Sulut Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven O Kandouw, yang telah melaksanakan pelantikan. “Saya sampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur dan Wakil Gubernur yang telah melantik kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bolmong,” ujar Yasti.
Dia juga mengajak masyarakat Bolmong agar bergandeng tangan dalam membangun daerah. “Pilkada telah berlalu, perbedaan pandangan politik yang sempat terjadi mari kita tinggalkan. Siapa pun yang terpilih adalah sebuah ketetapan Allah SWT. Yang terpilih adalah pemimpin seluruh rakyat Bolmong. Mari kita bersama membangun daerah ini,” jelas Yasti.
Disamping itu, dalam rangka menyambut momen bulan suci Ramadhan, Yasti menganak warga masyarakat Bolmong untuk selalu menjaga hubungan silaturahmi. “Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, mari kita saling memamafkan dan memperkuta hubungan silaturahmi dengan sesama,” tukasnya. (ahr)