Menu

Mode Gelap

Berita Nasional

AirAsia Tertarik Beli Saham Citilink dari Garuda Indonesia


5 Mar 2019 11:41 WITA


 AirAsia Tertarik Beli Saham Citilink dari Garuda Indonesia Perbesar

Jakarta – AirAsia Indonesia berencana mengakuisisi Citilink Indonesia. Direktur Utama AirAsia Indonesia Dendy Kurniawan menyebut perseroan tertarik melakukan langkah tersebut mengingat dua perusahaan merupakan maskapai berbiaya murah alias LCC.

“Kami kuat di internasional, mereka kuat di domestik,” ujar Dendy di Restoran Seribu Rasa, Jakarta, Senin, 4 Maret 2019. Selain itu, ia mengatakan alasan maskapainya tertarik menggandeng Citilink lantaran sama-sama menggunakan Airbus A320 dengan suku cadang dan pemeliharan pesawat serupa, serta memiliki pilot dan kru kabin dengan rating yang sama.

Dengan penggabungan itu, Dendy yakin daya tawar jual beli pesawat nantinya juga akan lebih tinggi. “Kalau misalnya sendiri-sendiri, setiap tahun paling nambah lima atau enam, kalau kami AirAsia ada di enam negara, sembilan Airline yang tergabung di situ, sekali pesan bisa seratus unit, harganya tentunya akan jauh lebih bagus lah,” kata dia.

Selain itu, Dendy mengatakan apabila dua perusahaan itu bisa menjadi satu, perusahaan juga bisa melakukan efisiensi. Apalagi, ia mengklaim AirAsia lebih efisien ketimbang Citilink. “Salah satu indikator efisiensi adalah cost available sheet per kilometer, cost per sq kami lebih rendah,” kata dia. “Kami tertarik, kalau memang dari pihak pemegang saham Citilink juga menyambut baik ya alhamdulilllah, tapi kalau engga juga enggak apa-apa, namanya bisnis.”

Pembicaraan soal akuisisi itu, menurut Dendy, sudah pernah dilakukan pada saat Garuda Indonesia masih dipimpin oleh Pahala Mansury. Pembicaraan itu sempat terhenti saat tampuk kepemimpinan berpindah kepada Direktur Utama Garuda Indonesia yang baru, I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra. Dendy berharap pembicaraan itu bisa berlanjut kembali.

Hanya saja, Dendy mengatakan AirAsia tidak mau kalau pada akhirnya kerjasama yang terjalin hanya kerja sama operasional. Ia hanya mau bila dua perusahaan maskapai ini bisa bergabung. “Ya kami pengennya AirAsia indonesia dan Citilink bisa jadi satulah, nah kalau memang mau dijual, kami siap untuk beli,” kata dia.

Dendy juga tidak bermasalah kalau pun Garuda Indonesia nantinya tidak mau menjual seratus persen saham Citilink. Ia melihat perbincangan itu masih panjang dan membutuhkan diskusi yang lebih lanjut dari dua maskapai. (*)

tempo

Komentari
Artikel ini telah dibaca 83 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Ini Jadwal Pelantikan 270 Kepala Daerah Termasuk Kotamobagu

23 Januari 2025 - 14:15 WITA

Mendagri Larang Kepala Daerah dan ASN Gelar Open House

Jarang Diketahui! WHO Sebut Ini Ambang Batas Konsumsi Gula Setiap Hari!

3 Desember 2024 - 08:10 WITA

Tak Hanya Disawer! Ternyata Biduan Nayunda Juga Dititipkan Jadi Tenaga Honorer ole Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo

24 Mei 2024 - 09:17 WITA

World Water Forum ke-10 Majukan UMKM dan Pariwisata Indonesia

27 April 2024 - 15:07 WITA

Ditahan Kejati Gorontalo karena Korupsi, Ini Riwayat Pendidikan, Organisasi dan Pekerjaan Hamim Pou

17 April 2024 - 16:25 WITA

Anton Wijaya DPO Kasus Curanmor Ditangkap Polsek Babat Toman

17 April 2024 - 14:46 WITA

Trending di Berita Daerah