BOLTIM– Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) pemutakhiran data pemilih dan penyusunan laporan hasil pengawasan pembentukan dan pengaktifan PPK dan PPS di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), di Swiss Bel Hotel Maleosan Manado, Jumat (24/7/2020) lalu.
“Rakor ini penting dalam rangka meningkatkan pengawasan Bawaslu Boltim. Apalagi saat ini tahapan Pilkada 2020 sedang berlangsung,” ucap Kordiv Pengawasan, Humas dan Hubal, Bawaslu Boltim Susanto Mamonto.
Terpisah, Kordiv Hukum, Penindakan dan Penyelesaian Sengketa, Hariyanto SE, mengatakan, di tempat yang sama juga mengikuti Rakor dalam rangka Penyamaan Persepsi Untuk Proses Penindakan Pidana Pemilihan Dalam Konteks Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2020. Berlangsubg selama tiga hari 24- 26 Juli 2020.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung pimpinan Bawaslu RI, Mohammad Afifudin Sag Msi, lima pimpinan Bawaslu Sulut, perwakilan 15 Bawaslu kabupaten kota se-Sulut, serta unsur Kejaksaan, Kepolisian dan Pengadilan, sebagai bagian dari Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu).
“Tentunya kegiatan ini akan lebih memantapkan Sentra Gakkumdu Boltim dalam menghadapi tahapan pemilihan yang sedang berlangsung,” kata Hariyanto.
“Dan yang terpenting adalah sinergitas dan bekerja tim,” tutupnya. (mon)