Menu

Mode Gelap

Berita Bolmong

Kegiatan Olah Raga Semarakan HUT Bolmong


10 Mar 2017 12:31 WITA


 Ketua panitia saat melepas peserta lomba lari maraton. Perbesar

Ketua panitia saat melepas peserta lomba lari maraton.

Ketua panitia saat melepas peserta lomba lari maraton.
Ketua panitia saat melepas peserta lomba lari maraton.

BOLMONG– Dalam rangka peringatan HUT (Hari Ulang Tahun) ke 63 Kabupaten Bolaang Mongondow, panitia menggelar kegiatan olah raga jalan sehat dan lari maraton antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Hal tersebut menandai pembukaan seluruh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan hingga puncak HUT. “Ada banyak kegiatan yang akan kita laksanakan dalam peringatan HUT tahun ini,” kata Taufik Mokoginta, ketua panitia pelaksana.

Menurut Taufik, kegiatan yang dilaksanakan oleh panitia diantaranya lari marathon, bola voli, bakiak, tenis meja, lomba kebersihan antar SKPD, Kecamatan dan Desa, lomba cipta menu dan kegiatan-kegiatan tradisional rakyat.

Pemenang lomba lari marathon putra-putri pada awal kegiatan, diraih ASN utusan Dinas Catatan Sipil. “Hadih bagi pemenang dalam setiap lomba, akan diserahkan pada acara puncak pesta rakyat. Semoga seluruh ASN dan masyarakat dapat mendukung dan saling berkerjasama sehingga semua rangkaian kegiatan dapat sukses dan terlaksana dengan baik,” jelas Taufik.

Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah, I Wayan Gede, membuka rangkaian kegiatan itu mewakili Penajabat Bupati Bolmong, Adrianus Nixon Watung. Diawali lomba lari marathon antar SKPD dan jalan sehat bersama ASN (Aparatur Sipil Negara) lingkup Pemkab Bolmong dengan mengambil  start awal di Desa Solog dan berakhir di halaman kantor Bupati.

Kegiatan yang dilaksanakan ini, melibatkan seluruh instansi sampai pada tingkatan Kecamatan dan Desa. “Semua dilibatkan dalam kegiatan ini,” jelas I Wayan. (ahr)

Juara Lari Marathon Putra Antar Perangkat Daerah

 

  1. Jeri Takasana Dinas Catatan Sipil
  2. Muhlis Potabuga Pengadilan Agama
  3. Modi Mokoginta Dinas Pertanian
  4. Agustin Manoppo Bagian Tup, Humas dan Protokol Setda
  5. Rifal Mokodompit
  6. I Nyoman  Dinas Perkebunan

 

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Walikota Kotamobagu Buka Sosialisasi Peran Perempuan dalam Bidang Politik

29 November 2023 - 20:34 WITA

Walikota Kotamobagu Hadiri Pencanangan Gebyar Hari Ibu ke-95 dan HUT Dharma Wanita Persatuan ke 24 Tahun

28 November 2023 - 21:22 WITA

Walikota Hadiri Paripurna Penyampaian Ranperda APBD Kotamobagu Tahun 2024

28 November 2023 - 21:15 WITA

Sekda Kotamobagu Buka Sosialisasi Pengukuran IDSD Kotamobagu Tahun 2023

27 November 2023 - 17:20 WITA

Walikota Kotamobagu Buka Sosialisasi Implementasi Pengawasan Perizinan Berbasis Risiko

27 November 2023 - 17:18 WITA

7 Orang Ditetapkan Sebagai Tersangka Terkait Bentrokan di Bitung

27 November 2023 - 17:11 WITA

Trending di Berita Daerah