KOTAMOBAGU– Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu belum juga ada hasilnya meski tahapannya sudah berakhir.
Ada 10 jabatan yang diseleksi atau dilelang terbuka dengan melibatkan panitia seleksi yang terdiri dari semua latar belakang. Mulai dari BKN, BKD Provinsi Sulut, profesional, dan akademisi.
Walikota Kotamobagu, Tatong Bara, mengaku belum bisa memastikan kapan pelantikan pejabat di 10 jabatan yang dilelang.
“Kita masih menunggu hasil assesmen yang dilakukan Kementerian Dalam Negeri,” kata Tatong, Jumat (11/10/2019).
Tatong menambahkan, ketika hasil assesmen Kemendagri ke luar, langsung dilaporkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
“Hanya waktunya itu belum bisa kita pastikan. Kalau sudah ada, langsung kita lakukan (pelantikan),” pungkasnya. (bto)